Harga Ikan Koi Semua Jenis. Berbisnis Ikan koi merupakan sebuah bisnis yang banyak dilakukan oleh para peternak ikan hias,khusus nya di wilayah Kediri,Jawa Timur. Pada dasarnya ikan koi ini merupakan jenis ikan hias yang didapatkan dari hasil persilangan antara ikan koi dan ikan mas. Secara umum terdapat sebuah perbedaan antara jenis ikan koi yang berdasarkan pada pola dan juga warna ikan, lalu kemudian bagian sisik ikan dan lainnya.

Hal inilah yang nantinya membuat ikan koi akan menampilkan pesona yang jauh lebih cantik dan unik dibandingkan jenis ikan koi yang sebelumnya.

Untuk saat ini terdapat banyak sekali jenis-jenis ikan koi dari mulai jenis yang termahal dan jenis yang terbaik yang mana semua itu telah disusun dalam klasifikasi dan morfologi pada ikan koi sebagai identifikasi. Dalam masing-masing kelas terdapat beberapa sub kategori yang jenisnya juga cukup banyak dan hampir mirip.

Harga Ikan Koi Semua Jenis

Berikut ini kami jelaskan beberapa jenis dari ikan koi dan untuk anda yang ingin tahu lebih lanjut tentang ikan koi,silahkan klik disini

Ikan Koi Taisho Sanke

Sama-sama memiliki warna dasar putih yang solid jenis Ikan koi Taisho Sanke ini terlihat hampir mirip dengan jenis kohaku. Perbedaannya terletaak pada bagian pola dengan warna merah yang dikombinasikan dengan balutan berwarna hitam pekat. Jenis Taisho Sanke ini lebih sering disebut dengan sanke agar para pecinta ikan mudah mengucapkannya.

Ikan Koi Showa Sanshoku

Jenis ikan koi Showa Sanshoku atau yang lebih akrab dipanggil dengan sbeutan showa,merupakan jenis ikan koi yang agak mirip dengan jenis sanke. Hal yang menajdi perbedaan utama antara kedua jenis koi ini adalah terletak pada pola hitam yang ada pada ikan ini. Pola warna hitam pada showa ini menyebar di seluruh tubuh,sedangkan untuk jenis sanke hanya pada bagian atas saja. Pola hitam pada showa juga terdapat pada bagian kepalanya, sedangkan tidak untuk sanke.

Ikan Koi Asagi

Ikan koi jenis Asagi adalah jenis ikan koi yang asli berasal dari negara jepang yang mana jenis ini memiliki pola biru pada bagian belakang tubuh dan juga sedikit ada kombinasi warna merah-orange pada bagian perut dan juga sirip. Jenis ikan koi asagi ini memang series koi terbaik pada spesiesnya,terlebih jenis koi asagi adalah ikan dengan pola merah menyala yang berada tepat di atas garis lateral, lalu pola merah tersebut juga tidak memanjang. Harga Ikan Koi Semua Jenis

Ikan Koi Kohaku

Ikan koi jenis Kohaku adalah jenis ikan koi yang tertua jika dibandingkan dengan ikan koi jenis lainnya. Jenis Kohaku ini biasanya mempunyai warna dasar putih dengan beragam corak dasar yang berwarna merah diatasnya. Sebagian besar,jenis kohaku ini memiliki pola dasar warna putih dengan corak warna merah menyala dan juga memiliki kualitas terbaik dikelasnya. Ada beberapa jenis yang termasuk dalam spesies kohaku, antara lain : Tancho Kohaku, Maruten Kohaku dan GinRIn Kohaku.

Ikan Koi Shusui

Jenis ikan koi Shusui adalah jenis ikan koi yang masih keturunan dari spesies Asagi yang tentu saja bisa dibedakan dari sedikit perbedaan yang ada,dari jenis itu terdapat beragam perbedaan yang mana dapat dilihat dari bentuk dan juga warna pada sisik. Sisik dengan sebutan dorsal inilah membedakan antara warna jaring biru pada ikan koi jenis koi Asagi. Sebagaian besar jenis ikan koi shusui ini memiliki keturunan asagi,maka anda perlu mencermatinya agar tidak salah dengan koi jenis Asagi.

Ikan Koi Tancho

Ikan koi jenis tancho adalah jenis ikan koi yang masih tergolong kedalam spesies kohaku. Ikan koi jenis tancho ini ini sangat populer pada kelompok spesies tersebut. Hal ini disebutkan bahwa jenis ikan koi tancho ini mempunyai banyak cerita yang begitu melegenda yang mana dengan begitu membuat ikan koi jenis tancho begitu banyak di hormati oleh masyarakat di negara Jepang.